KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN DI JALAN RAYA PASIR PADI, KELURAHAN TEMBERAN
KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN DI JALAN RAYA PASIR PADI, KELURAHAN TEMBERAN
Senin, 30 September 2019 sekitar pukul 10.43 wib terjadi lagi kebakaran hutan dan lahan di Jalan Raya Pasir padi, Rt.03 Rw.01, kelurahan Temberan, kecamatan Bukit intan (lahan kosong di depan gang pajar). Mendapat informasi tersebut, tim BPBD kota Pangkalpinang turun ke lokasi kejadian. Informasi dari tim yang turun ke lapangan, sumber api tidak diketahui berasal dari mana.
Proses Pemadaman api dilakukan oleh tim gabungan dari DAMKAR kota Pangkalpinang, BPBD kota Pangkalpinang, DAMKAR provinsi Babel, PMI kota Pangkalpinang, Bhabinkamtibmas Temberan, Babinsa Temberan, dan anggota Tagana Pangkalpinang. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul -/+ 13.37 wib.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, luas wilayah terdampak diperkirakan sekitar -/+ 2,5 Ha.