DIGUYUR HUJAN DERAS, KOLONG AIR NANGKA DI KELURAHAN KERAMAT MELUAP

DIGUYUR HUJAN DERAS, KOLONG AIR NANGKA DI KELURAHAN KERAMAT MELUAP

Bagikan


Posted

Image Description

NOVAN MULYADI

Operator


Informasi

Banjir
Jumat, 17 Januari 2020

DIGUYUR HUJAN DERAS, KOLONG AIR NANGKA DI KELURAHAN KERAMAT MELUAP

Hujan deras yang mengguyur Kota Pangkalpinang pada hari ini Jumat (17/01/2020), menyebabkan banjir dan genangan air di beberapa wilayah di Kota Pangkalpinang. Anggota SRC BPBD Kota Pangkalpinang yang sedang melaksanakan piket siang pada hari ini melakukan patroli dan tindakan lanjutan dengan turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pendataan dimana terjadinya genangan air dan banjir. menurut informasi dan pantauan TIM SRC yang saat ini sedang di lokasi, genangan air terjadi di Jl. Theresia, Kampung Bintang kecamatan Rangkui. Air menggenangi jalan setinggi 30-50 cm dengan luas jalan terdampak -/+ 50 meter.

Bukan hanya genangan air, hujan deras juga mengakibatkan luapan air di kolong air nangka, kelurahan Keramat, kecamatan Rangkui sehingga menyebabkan -/+ 20 rumah (data sementara) terendam banjir dengan ketinggian air mencapai 1 meter. penyebab banjir diketahui bukan karena hujan deras saja, air kiriman dari aliran sungai pedindang juga menjadi penyebab terjadinya luapan air di kolong air nangka.

tidak ada laporanĀ  korban jiwa dalam peristiwa ini, namun sampai saat ini anggota SRC BPBD masih melakukan pemantauan dan pendataan untuk mendapatkan informasi yang lebih lanjut di lapangan.